Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Rabu, 08 Desember 2021 | 15:03 WIB
Kecelakaan di Banyuwangi [Foto: Suarajatimpost]

SuaraMalang.id - Kecelakaan tunggal menimpa satu keluarga, terdiri dari pasangan suami istri Karsono (41) dan istrinya Arwani (45) serta satu balita di Banyuwangi Jawa Timur ( Jatim ).

Satu orang tewas, yakni Arwani akibat kepalanya membentur aspal. Sementara balita yang digendongnya selamat dalam kecelakaan itu. Adapun Karsono mengalami luka cukup parah.

Ketiganya merupakan warga Bondowoso. Mereka hendak melayat keluarganya ke Banyuwangi mengendarai sepeda motor Vario. Namun saat sampai di Jalur Ijen, Desa Tamansari, Kecamatan Licin, Banyuwangi, mereka kecelakaan, Selasa (8/12/2021) sekitar pukul 09.00 WIB.

Diduga, kecelakaan terjadi lantaran rem blong. Hal ini disampaikan Kapolsek Licin, Iptu Dalyono.

Baca Juga: Main Adu Kuat Menyelam, Gadis 12 Tahun di Banyuwangi Tewas di Kolam Renang

"Korban ini rombongan keluarga yang hendak melayat ke kerabatnya yang ada di Cluring Banyuwangi. Namun nahas saat melintas di jalur Ijen mereka mengalami kecelakaan," katanya, seperti dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com, Rabu (08/12/2021).

Dalyono menceritakan saat itu keluarga ini mengendarai motor Vario bernopol P-2644-C melaju dari arah Bondowoso menuju Banyuwangi.

Sesampainya di turunan curam diduga motor matic yang dikendarai korban mengalami rem blong. Sehingga kendaraan tersebut meluncur bebas tanpa kendali.

"Mengakibatkan para korban terpelanting dan mengalami benturan hebat ke aspal. Korban Arwani meninggal di TKP, Karsono luka berat di kepala dan tangan. Sedang si anak tidak mengalami luka," ujar dia.

Para korban saat ini sudah berhasil dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit.

Baca Juga: 3 Momen Honeymoon Ria Ricis dan Teuku Ryan ke Banyuwangi, Romantis Abis!

"Sedangkan untuk kendaraan saat ini juga sudah kita evakuasi dan kita amankan ke Mapolsek Licin," katanya menegaskan.

Load More