SuaraMalang.id - Beredar hoaks atau informasi bohong terkait perusakan bus Arema FC. Kabar tersebut terkesan menyudutkan Aremania.
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana menjelaskan, pengunggahan foto pelaku perusakan bus yang terjadi di Yogyakarta, supaya tidak ada informasi simpang siur yang berpotensi menimbulkan fitnah.
“Arema FC dan Aremania sepakat mengunggah pelaku agar justru tidak timbul fitnah dan saling tuduh, sebab kejadian di Jogja, dimana disitu ada suporter klub lain, ada brajamusti, ada slemania, ada suporter bantul juga ada suporter klub lain yg sedang bertanding di Jogja, agar tidak fitnah maka maklum jika diupload foto pelaku, bahkan foto pelaku itu juga terlebih dahulu viral untuk membuktikan pelaku sesungguhnya kejadian tersebut, bahkan laporan polisi juga lengkap identitasnya,” ungkap Gilang dalam keterangan tertulisnya, Kamis (21/10/2021).
Unggahan foto pelaku, lanjut Gilang, merupakan tindak lanjut dari pemeriksaan pihak kepolisian terkait identitas pelaku yang sebenarnya.
“Kini mereka justru membalik fakta seolah Arema FC salah dengan mengunggah pelakunya, justru itu upaya mendudukan pelaku sebenarnya, dan agar menjadi pelajaran berharga,” imbuhnya.
Kekinian, manajemen Arema FC memutuskan untuk menyudahi perkara perusakan bus dan meminta kepolisian melakukan pembinaan kepada pelaku. Selain itu, pelaku diharapkan menyampaikan permohonan maaf kepada Aremania dan Arema FC serta Persebaya dan Bonekmania karena telah mencoreng citra keduanya yang kini sedang membangun image.
“Jadi tidak ada unsur kesengajaan seperti dituduhkan pihak lain. Sekali lagi kita kubur dendam, kita sudahi perseteruan ini, ambil pelajaran berharga dari kejadian ini, kita damaikan sepakbola Indonesia,” tutup Gilang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Gunung Semeru Erupsi Lagi, Letusan 700 Meter Warnai Pagi Malang dan Lumajang
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?