SuaraMalang.id - Curhatan seorang cewek yang mengaku identitasnya disalahgunakan oleh orang tidak bertanggung jawab, viral di media sosial. Dia mengaku jika foto dan nomor WhatsApp (WA) pribadinya disebarluaskan, bahkan sejumlah orang tidak dikenal menghubunginya.
Curhatan dalam bentuk video itu pertama kali diunggah oleh akun TikTok mazayashabrina.
“jadi kejadian init uh udah 3 hari yang lalu tapi aku tetep bakal cerita disini dan semoga bisa jadi pelajaran juga buat kalian,” tulis keterangan di awal video tersebut, dikutip SuaraMalang.id, Sabtu (11/9/2021).
Dia menceritakan, dirinya tiba-tiba mendapat WA dari nomor yang tidak dikenal pada tanggal 7 September. “dia chat “hy” dan aku Cuma bales tanda Tanya doing,” ujarnya.
Baca Juga: Astaga! Mencuri Rokok di Minimarket, Pria Ini Kabur Pakai Mobil Mewah
Tak disangka-sangka, balasan yang dia dapat justru tidak terduga. Nomor tersebut mengirimkan screenshot berisi foto dan nomor WA dirinya yang tersebar di sebuah grup komunitas di Facebook. Si pengirim juga menuliskan jika dia ingin meminta video yang ada di foto tersebut.
Awalnya dia tidak mengerti apa yang dimaksud oleh pengirim tersebut. Kemudian dia pun membuka screenshot yang dikirimkan pengirim. Ternyata foto dan nomor WA dirinya disebar di grup dengan nama “Pemersatu Bangsa”.
Di dalam keterangan foto tersebut dituliskan kalimat yang tidak semestinya. “Ini b*k*p yg lg viral chat aa ke no ini +62****,” tulis keterangan pada unggahan yang menunjukkan foto dirinya. Dia pun kaget mengetahui hal tersebut. Foto dan nomor WA dirinya disebar oleh akun Facebook Angelcdn.
Dia melanjutkan, tidak lama setelah dia menerima chat yang pertama, tiba-tiba semakin banyak nomor tidak dikenal yang menghubunginya dan meminta hal yang sama, yakni video. Dia juga menunjukkan screenshot yang memperlihatkan beberapa nomor yang menghubunginya.
Dia mengungkapkan, foto yang disebar tersebut tidak pernah dia unggah di media sosial mana pun kecuali foto profil di WA. Dan foto profil tersebut hanya bisa dilihat oleh orang-orang tertentu saja.
Baca Juga: Viral Petugas Hotel Tabrakkan Mobil Milik Tamu, Aksi Si Pemilik Tuai Pujian
Dia pun bingung dengan motif pelaku melakukan hal ini kepadanya. Bahkan dia pun tidak berani untuk bercerita kepada orang tuanya, hingga dia meminta tolong kepada sepupunya.
Berita Terkait
-
Profil PT Melia Sehat Sejahtera yang Viral Diduga Lakukan Pemaksaan, Siapa Pemiliknya?
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling