SuaraMalang.id - Penetapan tersangka Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari yang terjerat kasus dugaan korupsi perkara suap jabatan kepala desa disambut suka cita. Bahkan warga melakukan aksi cukur gundul.
Ya, sejumlah pihak menyambut baik pasca OTT KPK terhadap Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari dan suaminya, anggota DPR RI Hasan Aminuddin.
Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) Kabupaten Probolinggo salah satunya. LSM LIRA mengapresiasi pengungkapan kasus jual beli jabatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Probolinggo tersebut.
Sebagai apresiasi dan dukungan kepada KPK itu, puluhan anggotanya LSM LIRA membabat habis rambut hingga plontos.
Baca Juga: Bikin Melongo! Ini Potret Segepok Uang Kasus Korupsi Bupati Cantik Probolinggo
Bupati LSM LIRA Kabupaten Probolinggo, Samsuddin mengatakan aksi cukur plontos 30 anggotamya itu sebagai dukungan terhadap KPK.
"Sebagai pegiat antikorupsi kami apresiasi KPK dan mendukung untuk menuntaskan semua kasus di Kabupaten Probolinggo," katanya, mengutip dari suaraindonesia.co.id jaringan suara.com, Selasa (31/08/2021).
Dukungan lainnya, lanjut Samsuddin, pihaknya siap memfasilitasi jika dalam penyelidikan OTT Bupati Probolinggo terkendala.
"Sejauh ini kami temukan beberapa tindak pidana korupsi jual beli jabatan di lingkungan Pemkab Probolinggo, mulai dari eselon II sampai IV itu semua kami ada buktinya. Kami siap berikan," ungkapnya.
Sebagai informasi, Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari dan suaminya Hasan Aminuddin terjaring OTT KPK kasus jual beli jabatan penjabat Kades pada Senin (30/8/2021) dinihari.
Baca Juga: 17 PNS Tersangka Penyuap Bupati Probolinggo Belum Ditangkap, KPK: Mereka Masih di Rumahnya
Kekinian, KPK telah menetapkan 22 tersangka atas kasus tersebut, pada Selasa (31/8/2021) dini hari.
Berita Terkait
-
Yusril Sebut Pemerintahan Prabowo Akan Lanjutkan Pembahasan RUU Perampasan Aset
-
Yusril Sebut Prabowo Setujui Capim KPK dan Calon Dewas yang Diajukan Jokowi, Ini Nama-namanya
-
KPK: Kasus Korupsi LPEI Rugikan Negara Rp1 Triliun
-
Dilaporkan Gegara Bertemu Eko, Alexander Marwata Gugat Larangan Pimpinan KPK Berhubungan dengan Pihak Berperkara ke MK
-
Pakar Hukum UI Desak Jokowi dan Wapres Gibran Harus Diperiksa Soal Nebeng Jet Kaesang, KPK Berani?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Paslon GURU Percaya Diri Hadapi Debat Kedua Pilwali Kota Batu
-
Waspada! 2.001 Kasus Gondongan Serang Anak di Malang, Akankah Lockdown?
-
Momentum Positif! Arema FC Naik ke Peringkat 7, Siap Gaspol Lawan Madura United
-
Kris Dayanti Vs 2 Penantang: Debat Pilkada Kota Batu Bahas Perlindungan Anak
-
Cetak Buram dan Tinta Rembes, 1.462 Surat Suara Pilkada Kota Malang Rusak