SuaraMalang.id - Seorang penghulu bernama Ustadz Anas Fauzi yang juga kepala KUA Lowokwaru. Malang, Jawa Timur kembali viral di media sosial. Kini, dirinya membahas mas kawin yang dipigura.
Seperti diketahui, Ustadz Anas Fauzi sebelum memulai akad pernikahan selalu memberikan nasihat bijak kepada calon pengantin.
Yang menarik perhatian netizen, Ustadz Anas kerap memberikan nasihat yang dapat membuat pengantin terharu bahkan tidak sedikit yang menangis. Ada juga nasihat yang mungkin tidak sedikit calon pengantin yang tahu.
Seperti yang terekam dalam salah satu video yang viral ini. Ustadz Anas membahas mengenai mas kawin yang tidak boleh dipigura.
Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Ustaz Anas Fauzi, Penghulu Viral Asal Malang
Video tersebut diunggah oleh akun TikTok khalifastudios.
Dalam video terlihat seorang pengantin pria akan melakukan akad nikah di depan penghulu. Kemudian si penghulu membahas mengenai mas kawin.
“mas kawin dipigora itu gara gara tahun ’89. Saat itu ada sinetron pernikahan dini. Dalam sinetron pernikahannya betulan atau mainan?,” ujar penghulu itu kepada pengantin laki-laki.
“Mainan,” jawab pengantin laki-laki.
“Saksinya?,” Tanya penghulu lagi.
Baca Juga: Astaga! Pengantin Pria Tak Hafal Doa Membuat Anak, Pesan Penghulu Ini Bikin Baper
“Mainan,” kata pengantin laki-laki.
“Ijab Qabul?,” tanya penghulu.
“Mainan,” ujar pengantin laki-laki.
“Maka mas kawinmu yang sungguhan, jangan mainan, apalagi dimasukkan pigura. Islam itu menerima seni, tapi Islam jangan di”seni”-kan,” jawab sang penghulu.
Unggahan video yang sudah dilihat oleh 3,7 juta pengguna tersebut pun mengundang beragam komentar dari warganet.
“yang dipigura hanya replica uang, , tapi uang tnai tetep diberikan didepan penguhulu di taroh amplop setauku gtu sih, , aku juga gtu soalnya,” kata lay**
“mas kawinku wes entek gae tuku beras. Mek duwek 100 ribu. Tp pernikahanku bahagia Alhamdulillah,” kata Risa**
“yg dimasukkan frame itu yg replica, untuk kenangan J, untuk yg asli harus tetap dibawa ktika ijab qabul,” ujar Nika***
“kalau di figura itu Cuma replica… dan aslinya harus dibawa saat ijab, kalau sedikit di amplop, kalau besar dimasukkin tas…,” kata Shof***
“Alhamdulillah Mas kawinku bukan mainan tapi seperangkat alat sholat,” kata CooK***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Viral Misteri Kapal Kayu Tua Tanpa Awak di Jepara: Netizen Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Viral Guru Honorer Ganti Sepatu Usang Siswa dengan yang Baru Banjir Doa: Berkah Rezekinya
-
Capek Kerja Gegara Gaji Gak 'Worth It', Wanita Ini Malah Dapet Aset Tak Terduga dari Sang Ayah
-
Viral Bocah SD Kendarai Pikap Bawa Teman-temannya Bikin Publik Resah
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Oknum Polisi di Kediri Terlibat Jaringan Narkoba, Ancam Dipecat
-
Nostalgia Masa Kecil di Kediri, Risma Komitmen Pendidikan Gratis untuk Santri
-
Survei Polbrain: Khofifah Unggul, Risma Masih Berpeluang Menang
-
Target PAD Malang Turun Rp161 Miliar, DPRD-Pemkot Sepakati KUA-PPAS 2025
-
UMKM Lokal Dilibatkan! Simak Program Makan Siang Gratis untuk Siswa SD di Kota Malang