SuaraMalang.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) hanya mengakui tes polymerase chain reaction (tes PCR) dari 742 laboratorium yang terafiliasi dengan Kemenkes, sebagai syarat perjalanan atau penerbangan.
Aturan bebas Covid-19 dengan hasil tes negatif PCR dari laboratorium terdaftar sudah diberlakukan sejak 12 Juli 2021 kemarin.
Adanya kebijakan baru ini sebagai upaya dari pemerintah untuk menekan laju angka penyebaran Covid-19 serta memastikan keamanan setiap penumpang dalam kondisi sehat dan bebas Covid-19 saat bepergian.
Data pasien yang melakukan tes PCR di laboratorium terdaftar dari Kemenkes akan masuk dalam new all record atau NAR yang terhubung dengan aplikasi PeduliLindungi.
Baca Juga: Harga PCR di 10 Negara, Apakah Tarif Tes PCR Indonesia Lebih Murah?
Saat ini sudah ada 742 lab yang terafiliasi dengan Kemenkes dan memasukkan data ke dalam NAR. Sehingga hanya hasil swab PCR dari lab yang sudah terafiliasi yang bisa dipakai sebagai syarat penerbangan.
Daftar 742 lab tersebut tercantum dalam Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor HK.01/07/Menkes/4642/2021 tentang Penyelenggaraan Laboratorium Pemeriksaan Covid-19.
Berikut daftar laboratorium pemeriksaan di Malang yang terdaftar di Kemenkes beserta harga tes PCR terbaru:
1. RS Universitas Brawijaya
Telp: 0813-3421-7241
Baca Juga: Wagub DKI Sebut Turunnya Harga PCR Bisa Tekan Lonjakan Kasus Covid-19
Jadwal: Senin – Jumat (08.00-11.00)
Harga PCR: Rp 495.000 (hasil 1x24jam)
Lokasi: jalan Soekarno Hatta
2. RS Lavalette
Telp: 0858-5533-8363
Jadwal: Senin – Sabtu (08.00-11.00)
Harga: Rp 495.000 (hasil 1x24jam)
Lokasi: jalan WR Soepratman 10
3. RST Soepraoen
Telp: 0811-327-7304
Jadwal: Senin – Jumat (08.00-10.00)
Sabtu (09.00-10.00)
Harga: Rp 700.000 (hasil hari yang sama)
Lokasi: jalan S Supriyadi 22, Sukun
4. RS Muhammadiyah
Telp: 0812-1620-7426
Jadwal: sesuai perjanjian
Harga: Rp 900.000 (hasil 2x24 jam)
Lokasi: jalan Raya Tlogomas 45
5. RSUD Saiful Anwar
Telp: 0822-3445-0060
Jadwal: Senin – Jumat (08.00-11.00)
Harga: Rp 860.000 (hasil 1x24 jam)
Lokasi: jalan Agung Suprapto 2
6. RSUD Kanjuruhan
Telp: 0813-9071-7863
Jadwal: Senin – Jumat (07.00-13.00)
Harga: Rp 850.000 (hasil 1x24 jam)
Lokasi: jalan Panji 100, Kepanjen
7. Persada Hospital
Telp: 0811-3027-701
Jadwal: setiap hari (08.00-19.00)
Harga: Rp 495.000 (hasil 1x24 jam)
Lokasi: Kompleks Araya Business Center Kav 2-4, Blimbing
8. RS Panti Nirmala
Telp: 0813-3373-4882
Jadwal: Senin-Minggu (08.00-21.00)
Harga: Rp 900.000 (hasil 1x24 jam)
Lokasi: jalan Kebalen Wtn 2-8
9. RS Panti Waluyo Sawahan
10. Lab Sima
11. RSAU Dr.Munir
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
6 Fakta Dokter di Malang Diduga Lecehkan Pasien, Kini Dinonaktifkan dari RS
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat