SuaraMalang.id - Sosok KH Masjkur resmi menyandang Pahlawan Nasional pada November 2019 silam. Andil Kiai Masjkur dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia salah satunya pada momentum perang 10 November 1945 di Surabaya.
"Saat pecah peperangan di Surabaya pada 10 November 1945, KH Masjkur satu hari sebelumnya (9 November 1945) telah mengirimkan laskar-laskar dari Malang," kata KH M Tholchah Hasan mengutip dari NU Online.
KH Masjkur adalah Komandan Tertinggi Laskar Sabilillah. Ia berperan dalam mengkonsolidasi kalangan ulama-ulama pesantren. Masjkur bersama KH Zainul Arifin juga terlibat memimpin Laskar Hizbullah mengkoordinir pejuang dari kalangan santri-santri muda.
Sementara, H Choirul Anam menyebutkan, bahwa KH Masjkur sebagai Komandan Laskar Sabilillah sering mengikuti rapat-rapat di kantor Nahdlatul Ulama (NU) Bubutan.
Ulama asal Malang KH Masjkur adalah perintis dan pejuang kemerdekaan Indonesia. Tercatat, KH Masjkur memimpin pasukan Sabilillah dalam perjuangan mempertahakan kemerdekaan.
Periode perjuangan kemerdekaan bagi kalagan pesantren memiliki arti yang sangat mendalam. Pesantren menjadi bagian dari simpul-simpul perlawanan terhadap segala bentuk penjajahan yang ada, mulai terlibat dalam perjuangan fisik hingga mengisi kemerdekaan.
“Dalam sejarah tersebut, perlu dicatat seorang ulama asal dari Singosari Malang bernama KH Masjkur,” kata Ketua Tim Pengusul dan Peneliti Gelar Daerah (TP2GD) Kota Malang, Jawa Timur Prof KH Kasuwi Saiban.
Maka, lanjut Kasuwi, tak berlebihan jika KH Masjkur disebut sebagai ulama yang merintis, memperjuangkan, mempertahankan, dan mengisi kemerdekaan Republik Indonesia. Sebagai orang yang merintis kemerdekaan, KH Masjkur turut melakukan perlawanan terhadap penjajahan dengan sikap non-kooperasi serta menyiapkan generasi-generasi muda saat itu melalui lembaga pendidikan yang diberi nama Misbahul Wathan atau Pelita Tanah Air yang selanjutnya atas saran dari KH Abdul Wahab Chasbullah diubah menjadi (sekarang Yayasan Al-Ma’arif Singosari).
Sebagai pejuang, lanjut kasuwi, KH Masjkur terlibat secara langsung dalam upaya-upaya untuk memperjuangkan kemerdekaan baik di bidang politik maupun militer. Pada periode ini, KH Masjkur mulai dikenal secara luas sebagai tokoh muda yang diperhitungkan dalam peranannya sebagai Cuo Sangi-Kai Malang Syu’, anggota MIAI (Majelis Islam A’la Indonesia) yang kemudian berubah menjadi Masyumi (Majelis Syuro Muslimin Indonesia), pendiri Pembela Tanah Air (PETA) dan Laskar Sabilillah dan Hizbullah, dan Dokuritsu Junbi Coosakai (BPUPK - PPKI), serta dalam pendidikan militer di Cibarusa, Bogor.
Sebagai tokoh yang mempertahankan kemerdekaan, KH Masjkur terlibat langsung dalam upaya-upaya mempertahankan kemerdekaan terutama dari kekacauan yang dilakukan oleh gerombolan bersenjata setelah proklamasi kemerdekaan seperti pada saat terjadinya Agresi Militer Belanda I tahun 1947 dan Agresi Militer Belanda II tahun 1948-1949.
Berita Terkait
-
Nenek di Malang Curhat Pedas ke Wanita Bule soal Indonesia, Isinya Bikin Merinding!
-
Kata Cak Imin Soal Wacana Gelar Pahlawan untuk Soeharto: Kita Pasrah
-
5 Rekomendasi Kota untuk Healing: Rasakan Vibes Syahdu Salatiga hingga Malang
-
Tolak Usulan Soeharto jadi Pahlawan Nasional, Amnesty Ungkit Seabrek Utang Negara di Kasus HAM
-
Golkar Buka Suara Soal Usulan Soeharto Jadi Pahlawan Nasional: Kita Hargai
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
Terkini
-
UMKM EXPO(RT) BRI 2025 Buka Akses Global Bagi Produk Herbal Kamandalu Ashitaba
-
Hanya Ada 4 Jalur Penerimaan Murid Baru Tahun Ajaran 2025/2026
-
Dari Lahan Tidur Jadi Ladang Cuan: Kisah Inspiratif Wanita Surabaya dengan BRInita BRI
-
Jangan Ketinggalan!Hari Ini, BRI Setor Dividen Rp31,4 Triliun ke Rekening Investor
-
BRI dan Mimpi UMKM: Berikut Kisah Waroeng Tani dari Modal KUR hingga Jadi Kebanggaan Keluarga