SuaraMalang.id - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bondowoso beri layanan konsultasi gratis bagi pasien Covid-19 isolasi mandiri (isoman). Layanan tersebut bisa diakses melalui whatsapp (WA).
Informasi layanan konsultasi dokter dari IDI tersebut disebar melalui poster di media sosial dan dicantumkan beberapa nomor telepon dokter yang siap melayani.
Total 11 dokter yang dibagi dalam jam tertentu, yakni pada pukul 06.00-08.00 WIB, 16.00-20.00 WIB. Selanjutnya, 19.00 - 21.00 WIB dan pukul 21.00 hingga 22.00 WIB.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Bondowoso per 18 Juli 2021, ada 514 orang atau 71 persen yang menjalani isoman. Mereka tersebar hampir di seluruh wilayah Bondowoso. Tiga wilayah tertinggi, kawasan seputar Puskesmas Kademangan sebanyak 55 orang, Prajekan 53 dan Nangkaan 50 orang.
Baca Juga: Jangan Panik, Ini Panduan Isolasi Mandiri di Rumah bagi Pasien Covid-19 Gejala Ringan
Ketua IDI Kabupaten Bondowoso dr. Slamet Santoso mengatakan, layanan konsultasi kesehatan gratis tersebut adalah aksi gerakan IDI Peduli merespon lonjakan kasus Covid-19. Layanan konsultasi, lanjut dia, sangat dibutuhkan masyarakat supaya tidak panik.
"Utamanya bagaimana seharusnya perlakuan isolasi mandiri dengan gejala yang bervariasi," katanya dikutip dari timesindonesia.co.id -- jejaring media suara.com, Minggu (18/7/2021).
Konsultasi itu, lanjut dia, dimaksudkan agar masyarakat juga tidak terjebak dalam pengobatan-pengobatan yang tidak direkomendasikan.
Menurutnya, masyarakat sejauh ini sangat antusias untuk berkonsultasi. Di hari pertama pada 16 Juli 2021, sudah ada puluhan masyarakat yang mengakses konsultasi dokter gratis.
"Rata-rata keluhannya seperti masih ada batuk dan pilek, apa yang harus dilakukan. Banyak lagi keluhan lainnya," jelasnya.
Baca Juga: Buka Posko Covid-19, Warga Surabaya Gotong Royong Bantu Warga Isolasi Mandiri
Pihaknya menjelaskan, IDI melayani konsultasi pasien Covid-19 dengan gejala ringan dan sedang. Slamet menyebut tak punya target waktu hingga kapan konsultasi dibuka.
Berita Terkait
-
Minta Waktu Susun Eksepsi Tapi Ditolak Hakim, Tim Hasto: Kami Bukan Bandung Bondowoso
-
Biodata dr Amira Farahnaz, Dikaitkan dengan Sosok Doktif
-
Bandung Bondowoso Itu Siapa? Disinggung Rocky Gerung Saat Bahas Dalang Pagar Laut 30 KM
-
Rocky Gerung: Pagar Laut 30 KM, Tidak Mungkin Karya Bandung Bondowoso
-
Siapa Dalang Pagar Laut 30 KM? Rocky Gerung Singgung Jokowi, Said Didu Sindir Negara Ciut: Mustahil Bandung Bondowoso!
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat