SuaraMalang.id - Gerakan mengajak untuk tidak mengunggah berita covid-19 juga terjadi di Malang, Jawa Timur. Kelompok mengatasnamakan Remaja Islam Gondang (RISGO) menyerukan warga supaya tidak upload informasi hoaks Covid-19.
Ajakan itu tertera pada poster virtual bertajuk 'Warga Gondanglegi kompak untuk tidak upload berita tentang Covid'. Poster itu disebar melalui sejumlah platform media sosial dan aplikasi percakapan instan.
Ketua Umum RISGO Rama Rif'an menjelaskan, gerakan tersebut mengajak warga untuk tidak upload atau mengunggah hoaks (informasi bohong) tentang Covid-19. Sebab dianggap meresahkan masyarakat.
"Saya perlu luruskan, kami tetap taat pemerintah mengenai seluruh peraturan pada PPKM Darurat, Prokes dan 5M. Namun, kami sepakat untuk tidak mengupload berita Covid-19 yang hoaks dan meresahkan," ujarnya dikutip dari timesindonesia.co.id -- jejaring media suara.com, Kamis (15/7/2021).
Baca Juga: Ramai Gerakan Setop Sebar Berita Covid-19, Ini Saran Psikolog
Dijelaskannya, yang membuat warga resah dalam situasi pandemi Covid-19 adalah berita yang tidak jelas asal usulnya.
"Saat ini banyak berita negatif dan tidak jelas mengenai Virus Covid-19. Hal yang meresahkan ini tentunya kami tidak menginginkannya. Maka, kami dari RISGO sepakat untuk tidak Upload berita hoaks di media sosial," ungkapnya.
RISGO, lanjut dia, tetap mendukung semua kebijakan pemerintah dalam upaya menanggulangi Covid-19, termasuk aturan PPKM Darurat.
"Kami tetap mensosialisasikan PPKM Darurat kepada masyarakat. Bahkan sebelumnya kami juga telah melakukan berbagai kegiatan sosial untuk mendukung penanganan Virus Covid-19," jelasnya.
"Bentuk kegiatannya, seperti penyemprotan disinfektan dan yang rutin adalah pembagian sembako setia Jumat Berkah," imbuhnya.
Baca Juga: Beredar Pesan Berantai Ajak Stop Berita Covid-19 di Kabupaten Probolinggo
Selain memerangi hoaks tentang Covid-19, warga Gondanglegi, Kabupaten Malang yang tergabung dalam RISGO siap bersinergi menyukseskan program Vakisnasi.
Berita Terkait
-
Sederet Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Heran Berani Maju Calon Bupati Pemalang
-
Cek Fakta: Benjamin Netanyahu Terbaring di Rumah Sakit
-
Cek Fakta: Video Orang Arab Saudi Ngamuk dan Pecahkan TV karena Timnasnya Dikalahkan Indonesia
-
Tegas! Said Didu Tolak Ajakan Damai APDESI usai Kritik PSN PIK-2: Yang Saya Perjuangkan Adalah Rakyat!
-
Tak Ditahan, Said Didu Dicecar 29 Pertanyaan Atas Tuduhan Sebar Berita Hoaks
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?