SuaraMalang.id - Duka mendalam meninggalnya Sapri Pantun juga dirasakan Aremania, julukan suporter Arema. Seperti unggahan pada akun Instagram @arema_bluearmy.
Dalam unggahan foto itu, tampak Sapri bersama dirigen Aremania Yuli Sumpil berpose di tribun stadion. Tampak wajah bahagia Sapri pada momentum sebagai seorang suporter Persija Jakarta tersebut. Ya, Aremania dan Jakmania dikenal memiliki kedekatan dalam mendukung klub sepakbolanya masing-masing. Tak jarang jika kedua klub bertemu dalam suatu pertandingan, masing-masing kubu suporter saling berbagi tribun.
"Beruntung pernah diberi kesempatan untuk bersua Langsung dengan @sapri_pantun. Kala beliau menyapa dan naik ke panggung dirigen untuk menyapa Aremania sembari menyanyikan kabar damai di GBK (away jakarta 2019)," tulis akun tersebut dikutip Suara.com, Selasa (11/5/2021).
"Dan ketika home melawan @persija dikanjuruhan beliau pun berkeliling lapangan untuk menyapa Aremania dan thejak yang hadir. Selamat Jalan bang @sapri_pantun. Tenang disisinya," tulis akun @arema_bluearmy.
Baca Juga: Rekan Komedian Sapri Pantun Sempat Adakan Galang Dana
Pada kolom komentar unggahan juga telah ramai ucapan belasungkawa atas kepergian Sapri Pantun.
"masak aer biar mateng
masaknya di temenin soimah
selamat jalan bang sapri ganteng
semoga husnul khotimah," tulis akun @dickyzulka***.
"Selamat jalan RAJA PANTUN & Seniman Betawi @sapri_pantun semoga husnul khotimah Jargon "MASAK AERR BIAR MATENG" mu akan selalu aye inget," ujar akun @andig***.
"Selamat jalan @sapri_pantun masa² "Masak Aer biar matang" slalu kami kenang selalu smoga Khusnul Khotimah Amiin, Salam The Jak Rawa Belong kampung jawara sipitung, Salam Arema mksih doa nya," sahut @mhmdbi***.
Diberitakan sebelumnya, pelawak Sapri Pantun meninggal dunia, Senin (10/5/2021). Kabar Sapri Pantun meninggal diketahui dari unggahan Instagram adiknya.
Baca Juga: Hadir di Rumah Duka, Nikita Mirzani Kuatkan Istri Sapri
Sapri Pantun sakit gula. Sebelum meninggal Sapri Pantun di rawat di ICU. Saat dirawat Sapri Pantun diinfus. Sapri pantun terbaring lemas saat menjalani perawatan.
Berita Terkait
-
Ikut Dukung di Pilkada Jakarta 2024, Ketua Umum Jakmania Diky Soemarno Jadi Stafsus Pramono-Rano
-
Persija Harus Segera Benahi Permasalahan Internal, Jakmania: Khususnya Manajer dan Manajemen
-
Persija Kehilangan 20 Persen Kekuatan saat Lawan Arema, Pena: Secara Mental, Kami...
-
Gestur Lesu Suporter Persija yang Keroyok Teman Sendiri, Korban Diteriaki Viking
-
Insiden Jakmania Keroyok Bobotoh, Persija: Kami Harus...
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa