SuaraMalang.id - Pemerintah Kota Malang menerima sejumlah 100.000 dosis vaksin Astrazeneca. Ribuan dosis vaksin ini akan diprioritaskan kepada pelayan publik dan lansia.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang, dr Husnul Muarif mengatakan, sejumlah 100.000 dosis vaksin Astrazeneca telah diterima. Vaksin ini, menurutnya, hampir sama dengan vaksin Sinovac yang sebelumnya digunakan pada gelombang pertama program vaksinasi.
"Kita mendapat 100 ribu dosis vaksin Astrazeneca. Itu sebenarnya sama dengan Sinovac, hanya saja beda prosedur," katanya dikutip dari timesindonesia.co.id jaringan suara.com, Senin (10/5/2021).
Ia menambahkan, ribuan dosis vaksin Astrazeneca itu diterima Dinkes Kota Malang pada Jumat (7/5/2021) pekan lalu. Hingga saat ini, vaksin tersebut masih belum dibagikan kepada fasilitas layanan kesehatan (Fasyankes), lantaran masih akan dikoordinasikan dulu.
"Untuk saat ini kita simpan terlebih dahulu. Nanti dirapatkan dulu ya, kemudian didistribusikan sasarannya insyallah akan kita rapatkan dulu," ujarnya.
Dijelaskan Husnul, ada kemungkinan pihaknya segera menggelar vaksinasi, meski mendekati Hari Raya Idul Fitri atau lebaran.
"Kemungkinan hari selasa akan kita laksanakan vaksinasi. Tentunya ini akan kita upayakan ya," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
4 Fakta Yai Mim Mau Damai dengan Sahara, Sebut Kasusnya Sepele: Orang Jatuh Cinta!
-
Ricuh STM Turen Malang Usai Pentas Seni HUT Sekolah, Kantor Rusak dan 7 Siswa Terluka
-
CEK FAKTA: Mahasiswa Protes Program MBG Saat Ramadhan, Benarkah?
-
Presiden Prabowo Bagi-bagi Kaos Sepanjang Jalan Menuju SMA Taruna Nusantara Malang
-
7 Fakta Pembunuhan Wanita Open BO di Malang, Pelaku Minta Maaf Sebelum Korban Tewas!