SuaraMalang.id - Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan awal 1 Ramadan 1442 Hijriah atau dimulainya awal puasa tahun 2021 pada Selasa (13/4/2021). Keputusan tersebut diputuskan setelah melalui sidang isbat yang digelar di Kantor Kementerian Agama dan disiarkan melalui video conference pada Senin (12/4/2021) malam.
Dia juga mengungkapkan, penetapan awal puasa tersebut berdasarkan kesepakatan semua pihak dan tidak ada yang berbeda pendapat mengenai hal tersebut.
"Tanpa ada perbedaan, kami bersepakat kami menetapkan 1 Ramadan jatuh pada tanggal 13 April 2021 Selasa besok pagi," ujar Menteri Agama Yaqut Cholil dalam yutub Kementerian Agama, Senin (12/4/2021).
Dalam kesepakatan tersebut, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyatakan puasa Ramadan 1442 Hijriah akan dimulai sejak Selasa subuh.
Baca Juga: Hilal Terlihat, Puasa Pertama Ramadhan 1442 H Selasa 13 April
"Malam ini sudah bisa tarawih. Subuh sudah mulai ibadah puasa," katanya.
Sidang Isbat juga dihadiri Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto, MUI. Sidang juga diikuti perwakilan ormas melalui aplikasi daring.
Sebelumnya, penentuan awal kalender Ramadan 1442 Hijriah dilaporkan Kementerian Agama (Kemenag) yang menerima referensi terlihatnya hilal di wilayah Indonesia pada Senin (14/2/2021).
Anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kementerian Agama Cecep Nurwendaya memaparkan posisi hilal Awal Ramadan 1442H.
"Ada referensi bahwa hilal awal Ramadhan 1442 Hijriah hari Senin tanggal 12 April 2021 dapat teramati dari wilayah Indonesia," katanya di Gedung Kemenag, Jakarta Pusat pada Senin (12/4/2021).
Baca Juga: Sah! Puasa Mulai Selasa Besok, Menag: Malam Ini Sudah Bisa Tarawih
Dia mengemukakan, ijtimak terjadi pada Senin pagi sekira pukul 09.31 WIB. Kemudian saat matahari terbenam, di seluruh Indonesia sudah terjadi ijtimak atau konjungsi.
Berita Terkait
-
Lebaran 2025: Menag Ungkap Potensi Hari Raya Serempak
-
Menag Nasaruddin: Sekaya Apa pun Bangsa Kita, Kalau Tak Rukun dan Tentram Tak Ada Artinya
-
Menag Nasaruddin Umar: Ada Potensi Lebaran Serentak 31 Maret 2025
-
Kemenag Rilis e-Book Manasik Haji, Apa Saja Isinya?
-
Menag: Potensi Dana Umat Rp300 Triliun! Bisa Berantas Kemiskinan?
Tag
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
Terkini
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan
-
Sosok Bule Jerman yang Selamatkan Santri Terseret Ombak Pantai Balekambang
-
Wali Kota Malang Ingin Pindahkan 4 Sekolahan Ini dari Jalan Bandung
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial