SuaraMalang.id - Tiga nama menguat dalam bursa capres 2024 yang dilakukan Surabaya Survei Center (SSC). Ketiganya adalah Prabowo Subianto, Tri Rismaharini (Risma) dan Ganjar Pranowo.
Direktur Riset Surabaya survei Center (SSC) Edy Marzuki mengatakan, tiga nama itu mencuat berdasar hasil riset yang menyasar kalangan milenial atau anak muda.
"Prabowo, Risma, dan Ganjar bersaing ketat baik di survei top of mind maupun elektabilitas yang menyasar responden dari kalangan millennials," katanya dikutip dari Timesindonesia.co.id jaringan Suara.com, Senin (12/4/2021).
Pada survei top of mind, lanjut dia, nama Prabowo berada di urutan paling puncak dengan hasil 8.9 persen. Kemudian, disusul Risma dan Ganjar yang masing-masing meraih 7.8 persen dan 5 persen.
Baca Juga: Elektabilitas AHY Ungguli Prabowo, Demokrat: Rakyat Ingin Pemimpin Baru
Sementara, nama-nama lain yang muncul seperti Anies Baswedan, Ridwan Kamil, dan Mahfud MD hasilnya di bawah 3 persen.
"Kalau untuk elektabilitas, Risma memuncaki dengan 15 persen. Baru disusul oleh Prabowo dan Ganjar yang masing-masing mengantongi 10.8 persen dan 9.9 persen," sambungnya.
Meski demikian, lanjut dia, ada ceruk di kalangan milenial untuk bursa Capres 2021.
"Di survei top of mind, 67.6 persen responden memilih tidak tahu atau tidak menjawab. Untuk survei elektabilitas, 41.4 persen memilih tidak tahu dan tidak menjawab. Ini ceruk yang sangat potensial mengingat Pilpres masih di tahun 2024," tandas pria yang juga dosen di Universitas Yudharta Pasuruan ini.
Sebagai informasi, hasil penelitian yang dilakukan oleh SSC ini dilaksanakan dari 5-25 Maret 2021 di 38 kabupaten/kota di Jawa Timur. 1070 responden dipilih menggunakan metode stratified multistage random sampling dengan margin of error kurang lebih 3 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.
Baca Juga: Buntut Kudeta Partai Demokrat, AHY Geser Elaktebilitas Prabowo
Penentuan responden untuk survei Capres 2024 dari kalangan millennials dalam setiap KK dilakukan dengan bantuan kish grid.
Berita Terkait
-
Komunikasi Rezim Prabowo Disebut 'Belepotan', Apa yang Sebenarnya Terjadi?
-
Asisten Patrick Kluivert Singgung Presiden Prabowo, Ada Apa?
-
Di Forum Parlemen, Puan Tegas Tolak Relokasi Warga Palestina: Gaza Itu Rumah Mereka
-
Cek Fakta: Jokowi Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Langgar Etik Politik
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat