Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Kamis, 01 April 2021 | 16:31 WIB
Vaksinasi drive thru lansia mewarnai perayaan HUT ke-107 Kota Malang, Kamis (1/4/2021). [Foto: Humas Pemkot Malang]

SuaraMalang.id - Momentum HUT ke-107 Kota Malang diperingati dengan launching (peluncuran) program vaksinasi drive thru, Kamis (1/4/2021).

Lokasi vaksinasi persisnya di halaman parkir Tareko Pemkot Malang. Para lansia sebelumnya telah mendaftar melalui laman vaksinlansia.malangkota.go.id.

Wali Kota Malang Sutiaji mengatakan, pelaksanaan vaksinasi drive thru bertujuan memudahkan masyarakat, utamanya para lansia agar lebih nyaman.

Ia melanjutkan, lansia cukup diantar menggunakan kendaraan roda empat atau roda dua. Kemudian petugas akan menghampiri di masing-masing pos, mulai pos registasi, skrining kesehatan, penyuntikan, dan observasi.

Baca Juga: Markas Polisi di Malang dan Jember Dijaga Aparat Bersenjata Laras Panjang

"Drive thru itu bukan hanya kemudahan saja tapi menunjukkan bahwa vaksin itu tidak berbahaya dan tak perlu ditakuti. Jadi, selain menujukkan kemudahan kita viralkan bahwa vaksin tidak membahayakan," ujarnya melalui keterangan tertulis diterima SuaraMalang.id, Kamis.

Ia menambahkan, antusias masyarakat, Kota Malang khususnya, tinggi. Tidak ada yang takut maupun menolak vaksinasi.

"Kami ingin program vaksinasi ini dipercepat, kami akan kerjasamakan dengan Halodoc," sambungnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang dr. Husnul Muarif menjelaskan, bahwa program vaksinasi drive thru untuk lansia di kompleks Balai Kota Malang ini berbarengan dengan proses vaksinasi lansia di 80 Fasilitas Kesehatan (Faskes) di Kota Malang, baik puskesmas, rumah sakit dan klinik.

"Untuk vaksinasi lansia yang hari ini terbagi dalam sistem drive thru sebanyak 80 kuota. Kemudian, sekitar 220-an berada di RS Lavalette, hari ini juga mulai jam 7 pagi," urainya.

Baca Juga: Geger Penemuan Wanita Meninggal di Penginapan Pantai Ngliyep Malang

Bagi lansia yang belum terfasilitasi, lanjut dia, maka akan diakomodir pada program vaksinasi di puskesmas terdekat.

"Untuk pelaksanaannya, menyesuaikan dengan dosis atau kuota yang dikirim dari pusat. Dengan demikian bertahap" imbuhnya.

Load More