SuaraMalang.id - Ulah seorang ibu-ibu di jalan raya membuat seorang pengguna TikTok kesal. Pasalnya, ibu-ibu itu beraksi dengan mengendarai motor tanpa mengenakan helm sehingga membuat pengguna kendaraan lain geregetan.
Itu pula yang dirasakan oleh pengguna TikTok @pocahontasss12, ia mengaku kesal dengan ibu-ibu tersebut.
TapI begitu tahu siapa ibu-ibu yang beraksi di jalanan tersebut, pengguna TikTok ini malah syok bukan main.
Dalam video TikTok yang diunggahnya, wanita bernama Dita ini menunjukkan aksi ibu-ibu pakai motor di jalan yang membuatnya khawatir.
Baca Juga: Aksi Ibu-ibu Dorong Motor Terjang Banjir, Tak Punya Uang Buat Sewa Becak
Dita awalnya sangat kesal dengan ulah ibu-ibu yang berkendara tanpa memakai helm. Ibu tersebut juga mengambil jalur di tengah jalan sehingga mengganggu jalan mobil Dita.
Tapi setelah di perhatikan, sosok di balik oknum ibu-ibu itu membuat Dita sangat terkejut. Tak disangka, ternyata ibu yang membuat Dita kesal di jalanan adalah ibundanya sendiri.
"Gue tadi sempet kayak, 'Apaan sih ini ibu-ibu, ngalangin'. Ternyata ini nyokap gue. Sumpah emang ibu-ibu ratu jalanan," kata Dita dalam video TikTok yang sudah ditonton lebih dari 1 juta kali itu.
Tentu saja kejadian ini menuai banyak komentar dari warganet di TikTok. Ada warganet yang tidak habis pikir karena Dita sempat tidak mengenali motor sang bunda. Ada juga yang menuliskan reaksi kocak lain.
"Bisa-bisanya gak ngenalin motor emaknya," celetuk warganet.
Baca Juga: Viral Video Bule Tak Pakai Masker dan Helm, Ditegur Malah Makin Meresahkan
"Jangankan motor emak, motor gua sendiri udah setahun masih kagak hapal no plat," imbuh yang lain.
"Hahah dulu pernah pas nyetir malem di depan RS Darmais, ada ibu-ibu nyebrang nyelonong boy. Pas gua liat kok familiar, ternyata bude gue," ujar warganet.
"Penguasa jalanan lewat, rakyat jelata silahkan menepi (emoji tertawa)," imbuh lainnya.
"Ati-ati dikutuk jadi ban serep, untuk belum diklaksonin," pungkas yang lain.
Sementara itu, Dita membagikan video terbaru setelah unggahannya viral. Dita mengabarkan video ini juga menjadi bahasan di grup WhatsApp keluarga besar lewat unggahan terbarunya itu.
Berita Terkait
-
Komunitas Gaming Merapat, RSV Hadirkan Helm Edisi Khusus Dengan Karakter Tim Esports
-
Viral, Ustaz Maulana Boncengan Sepeda Motor di Jalan Raya Nggak Pakai Helm
-
Surga Belanja untuk Bikers! Nikmati Diskon Hingga 50% untuk Helm dan Apparel
-
Aksi Boy William saat Bonceng Ponakan Naik Honda PCX Tak Patut Dicontoh, Ini Sebabnya
-
Boy William Ajak Ponakan Naik Motor Tanpa Helm, Netizen Langsung Kritik
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Oknum Polisi di Kediri Terlibat Jaringan Narkoba, Ancam Dipecat
-
Nostalgia Masa Kecil di Kediri, Risma Komitmen Pendidikan Gratis untuk Santri
-
Survei Polbrain: Khofifah Unggul, Risma Masih Berpeluang Menang
-
Target PAD Malang Turun Rp161 Miliar, DPRD-Pemkot Sepakati KUA-PPAS 2025
-
UMKM Lokal Dilibatkan! Simak Program Makan Siang Gratis untuk Siswa SD di Kota Malang