Scroll untuk membaca artikel
Farah Nabilla
Selasa, 23 Februari 2021 | 13:45 WIB
Ilustrasi suami memikirkan cicilan. (Shutterstock)

Alhasil, uang gaji yang bisa ia gunakan untuk dirinya sendiri hanyalah Rp 300 ribu.

"Kerja banting tulang tapi gini-gini aja," tulis dia dalam unggahan itu.

Namun ia mengaku masih bersyukur diberi rezeki untuk membayar semua tanggungan rumah tangga tersebut.

"Intinya, bersyukur aja, Alhamdulillah," imbuh dia.

Baca Juga: Suami Diracun Istri Pakai Insektisida, Paksa Hubungan Intim saat Hamil

Unggahan tentang tanggungan rumah tangga itu pun ramai dikomentari warganet dengan beragam reaksi.

"1 juta buat istri mana cukup zaman sekarang, ujung-ujungnya istri cari sendiri buat nutupin kebutuhan lainnya," komentar Afifah***.

"Maksa banget cicil mobil, saran penuhin kebutuhan istri dulu bang, 1 juta buat sebulan enggak akan cukup, apalagi kalau udah punya anak," imbuh warganet lain.

"Kreditnya dobel, rumah dan mobil, mestinya skala prioritas rumah dulu, mobil entar, yang penting kebutuhan dapur, pendidikan anak. Kalau belum punya anak, uangnya ditabung," komentar Liliq *****.

Baca Juga: Bukan Sekadar Nafsu, Ini Alasan Kiwil Nikahi Para Janda

Load More