SuaraMalang.id - Sebuah video menunjukkan sekumpulan gadis menggoda petugas SPBU jadi sorotan. Mereka melontarkan gombalan dengan kata 'dimulai dari nol'.
Aksi sejumlah gadis yang menaiki mobil tersebut viral setelah videonya beredar di media sosial dan menuai komentar pedas dari warganet.
Hal ini diketahui dari unggahan video akun Instagram @video_medsos yang menunjukkan sejumlah gadis menggoda petugas SPBU yang baru saja mengisikan bahan bakar ke mobil mereka.
Dalam video yang diambil oleh salah satu anggota geng dari dalam mobil itu, terlihat seorang karyawan SPBU sedang melayani pembeli. Tampak juga seorang wanita dari geng cewek-cewek tersebut membuka kaca jendela mobil dan melihat ke arah luar.
Baca Juga: Wartawan Gadungan Peras Pengelola SPBU di Sintang Dikecam Ramai-ramai
Ketika si petugas SPBU sudah menyelesaikan pengisian bahan bakar, wanita yang duduk dekat jendela belakang lantas menyampaikan sebuah gombalan untuk petugas tersebut. Ia membalas kata-kata petugas SPBU yang memberi tahu bahwa penghitungan dimulai dari nol.
"Udah kak, udah kak," ucap salah satu wanita dalam mobil itu.
"Udah, udah? Makasih ya udah nemenin aku dari nol," ujar wanita tersebut pada petugas SPBU.
Ucapan gombal itu lantas disambut gelak tawa teman-temannya yang ada di dalam mobil. Mereka tertawa kencang hingga membuat si petugas SPBU mendengarnya.
Petugas tersebut hanya bisa tersipu malu sambil salah tingkah. Ia pun tampak menepok jidat dan berjalan menjauh dari mobil yang ditumpangi oleh geng cewek-cewek itu.
Baca Juga: Aksi Petugas SPBU Bikin Salut Warganet, Selang Bocor Masih Tetap Kalem
Menanggapi aksi tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Beberapa dari mereka menilai aksi tersebut kurang bijak karena membuat petugas tersebut malu dan tak nyaman.
Berita Terkait
-
Pertamina Tutup Permanen Dua SPBU yang Nakal Oplos BBM di Klaten dan Denpasar
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
-
Mengapa Setan Takut pada Orang-Orang Ini? Inilah 5 Golongan yang Ditakuti Setan
-
Sopir Truk BBM Jadi Tersangka dalam Kasus Pertalite Dicampur Air di SPBU Pertamina Klaten
-
Pengelola SPBU Pertamina di Klaten Diperiksa Buntut Temuan Pertalite Campur Air
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat