SuaraMalang.id - Rumah milik Roland (40) warga Kelurahan Bunulrejo Kota Malang terdampak longsor, Senin (18/1/2021). Nahasnya, Ia turut terbawa longsor ke arah Sungai Bango dan hilang.
Kekinian, petugas gabungan masih melakukan pencarian korban.
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang, Eko Sya membenarkan adanya korban akibat bencana longsor di wilayahnya. Perlu diketahui, hujan deras mengguyur Kota Malang Senin sore. Sejumlah wilayah dilaporkan tergenang banjir.
"Petugas kita (BPBD) sudah ke lokasi mas. Lokasi saat ini masih kita cek dan memang ada longsor yang mengakibatkan salah satu korban ikut jatuh bersama longsoran ke sungai Bango," katanya, seperti dikutip dari TimesIndonesia.co.id--media jejaring Suara.com, Senin (18/1/2021).
Baca Juga: Longsor Sumedang: Desa Cihanjuang Harus Diwaspadai
Eko menegaskan, bahwa personelnya masih mengupayakan pencarian korban.
"Korban masih belum ketemu mas, kita masih berusaha mencari," sambung dia.
Informasi yang terhimpun, sekitar pukul 17.30 WIB hujan lebat mengguyur Kota Malang diduga menjadi penyebab utama bencana longsor. Diduga kuat korban ikut terbawa longsor lantaran rumahnya persis di bantaran sungai.
Berdasarkan kesaksian, korban hendak menyelamatkan motor yang terparkir di halaman yang terdampak longsor tersebut. Nahas, korban jatuh di lokasi longsor yang langsung berhadapan dengan sungai.
Baca Juga: Longsor Sumedang: Korban Tewas Bertambah jadi 34 Orang, 4 Masih Hilang
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mulan Jameela Sinis Ahmad Dhani Sebut Mantan Istri dengan Panggilan 'Maia Ahmad'
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman
-
Camilan Premium Casa Grata Sukses Tembus Pasar Dunia Lewat Pembinaan BRI
-
BRI Salurkan KUR Rp69,8 Triliun ke 8,3 Juta Debitur, UMKM Semakin Produktif
-
BRI Perkuat Komitmen Salurkan FLPP demi Hunian Terjangkau bagi Rakyat
-
5 Rekomendasi Tempat Liburan Hits di Malang untuk Anak Muda, Wajib Dikunjungi!