SuaraMalang.id - Pevita Pearce terkonfirmasi positif terpapar Covid-19. Kabar itu disampaikan langsung Pevita Pearce melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.
Ada 4 foto yang diunggah Pevita. Foto pertama, terlihat Ia berada di ruang perawatan sebuah rumah sakit.
Pada foto lainnya, bintang film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck itu juga menunjukkan obat-obatan dan vitamin yang harus ia konsumsi. Kemudian di foto terakhir, Pevita Pearce membagikan sebuah video seorang tenaga kesehatan berpakaian APD lengkap.
"Hari ke lima denga Vid," tulis Pevita Pearce melalui keterangan foto Instagram, Jumat (18/12/2020).
Baca Juga: Presiden Positif Covid-19, Prancis Tambah 18.000 Kasus Baru Virus Corona
Pevita mengaku sangat terkejut dirinya terpapar Covid-19. Pasalnya, artis 28 tahun ini mengaku selalu menjaga kesehatan, rutin berolah raga, minum vitamin dan patuh terhadap protokol kesehatan.
"Untuk seseorang (seperti saya) yang makan makanan sehat, minum vitamin, rutin berolahraga, dan ikuti semua protokol kesehatan. Saya sangat terkejut mendapati ini (terpapar Covid-19)," ujar Pevita Pearce.
"Jadi tolong tolong kenakan masker kalian, setiap kali kalian berada di depan umum atau bertemu seseorang. Jangan lupa untuk membersihkan diri, menjaga jarak secara fisik, menjaga gaya hidup sehat dan yang terpenting selalu bahagia," sambungnya.
Tak menunggu lama, kolom komentar Pevita Pearce dibanjiri dukungan oleh rekan artis serta masyarakat lainnya.
"Get Well Pev. Sehat, sehat yah," komentar penyanyi Andien.
Baca Juga: Potret Yusuf Mansur di Atas Ranjang Isolasi Covid-19: Kangen Nih...
"Get Well really soon Pev," ujar penyanyi Afgan.
Berita Terkait
-
Terungkap! Ini Alasan Pevita Pearce Gencar Investasi di Usia Muda
-
Pevita Pearce Ungkap Rahasia Pernikahannya: Suami Utamakan Kebahagiaanku!
-
Culture Shock Pevita Pearce Ikut Suami Tinggal di Malaysia: Sering Masuk Angin!
-
Nikah Sama Pengusaha Malaysia, Pevita Pearce Pindah Negara? Ini Jawabannya!
-
Ogah Ribet Masak Dini Hari, Pevita Pearce dan Suami Pilih Minum Protein Bubuk Tiap Sahur
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial
-
Habbie, UMKM Telon Aromatik Terbaik Siap Ekspansi Pasar Global Bersama BRI
-
4 Wisata di Kawasan Cangar Ditutup Usai Longsor yang Hempaskan 2 Mobil
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Atas Prestasi Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
Petasan Lukai Pemiliknya di Malang, Korban Sampai Harus Dioperasi