SuaraMalang.id - Dalam praktik keagamaan, wudhu merupakan salah satu ibadah penting yang dijalankan umat Islam sebagai langkah persiapan sebelum melaksanakan shalat.
Wudhu tidak hanya sebagai tindakan fisik membersihkan anggota tubuh, tetapi juga memiliki dimensi spiritual yang dalam, yaitu penyucian diri dari hadast kecil.
Dalam konteks ini, membaca doa sebelum dan sesudah wudhu menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari ibadah ini, memberikan kedalaman spiritual dan kesempurnaan dalam beribadah.
Doa Sebelum Wudhu, Memohon Kesucian Air
Baca Juga: Doa Saat Menghadapi Ujian CPNS
Sebelum memulai wudhu, umat Islam diajarkan untuk membaca doa, sebagai permohonan agar air yang digunakan menjadi sarana penyucian yang sah.
Doa ini dibaca dengan menadahkan tangan sejajar dengan wajah, mengingatkan pada pentingnya air sebagai elemen penyuci yang telah Allah tentukan. Berikut adalah doa yang dibaca:
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِي جَعَلَ اْلمَاءَ طَهُوْرًا
Al-hamdu lillahilladzi ja’alal-ma’a tahuran.
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah menjadikan air suci dan menyucikan."
Baca Juga: Doa Sakit Gigi: Minta Kesehatan dan Kesembuhan dengan Restu Allah SWT
Doa Sesudah Wudhu, Memohon Keberkahan dan Kesucian
Setelah menyelesaikan wudhu, doa dibaca sebagai bentuk syukur dan permohonan agar diri ini dimasukkan ke dalam golongan orang-orang yang taubat dan suci.
Doa ini juga mengandung pengakuan atas keesaan Allah dan pengakuan Nabi Muhammad SAW sebagai utusan Allah. Doa yang dibaca adalah:
اَشْهَدُ اَنْ لاَّاِلَهَ اِلاَّاللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ وَاَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللّٰهُمَّ اجْعَلْنِىْ مِنَ التَّوَّابِيْنَ وَاجْعَلْنِىْ مِنَ الْمُتَطَهِّرِيْنَ، وَجْعَلْنِيْ مِنْ عِبَادِكَ الصَّالِحِيْنَ
Asyhadu allaa ilaaha illalloohu wahdahuu laa syariika lahu wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhuuwa rosuuluhuu, alloohummaj’alnii minat tawwaabiina waj’alnii minal mutathohhiriina, waj’alnii min ‘ibadikash shaalihiina.
Artinya: "Aku bersaksi tidak ada Tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, dan aku mengaku bahwa Nabi Muhammad itu adalah hamba dan utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat, dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang suci serta jadikanlah aku dari golongan hamba-hamba-Mu yang saleh."
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
Terpopuler
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
- 35 Kode Redeem FF Hari Ini 20 mei 2025, Klaim Hadiah Skin M1887 hingga Diamonds
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
-
5 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB: Harga Sejutaan, Terbaik di Kelasnya
-
Kata Pertama Simon Tahamata Usai Resmi Jadi Kepala Pemandu Bakat
Terkini
-
Warga Dau Malang Dihebohkan dengan Kasus Dugaan Penculikan Anak
-
6 Link DANA Kaget Malam Ini Senilai Ro 688 Ribu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Ayo Cepat, Ada DANA Kaget Masih Utuh Jangan Sampai Lupa Klaim
-
Waspada Bahaya Tersembunyi di Balik Masifnya Proyek Vila di Lereng Pegunungan Kota Batu
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri