SuaraMalang.id - Momentum libur Lebaran 2023 ini berdampak pada meningkatnya jumlah kunjungan para pelancong ke Kota Wisata Batu. Diprediksi okupansi hotel bakal naik hampir 100 persen, misalnya Kota Batu.
Hal ini seperti data dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jawa Timur (Jatim). Mereka bahkan bakal mendatangi daerah itu untuk meninjau langsung beberapa lokasi wisata, terkait catatan lonjakan wisatawan itu.
Dijelaskan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Jatim, Hudiyono, ada kenaikan pada sejumlah destinasi wisata yang ada di wilayah Kota Wisata Batu tersebut.
Berdasarkan laporan yang ia terima dari petugas, pada destinasi wisata Jatim Park III, Minggu 23 April 2023 kemarin, tercatat kunjungan sebanyak 2.000 orang, Museum Angkut 1.500 orang dan Taman Rekreasi Selecta kurang lebih 1.200 orang.
Jumlah tersebut, dikatakan Hudiono, meningkat dibanding hari biasa. Bahkan kntuk okupansi hotel yang ada di Kota Batu, yakni Pohon Inn dan Hotel Senyum tercatat sebesar 90 persen dari total kamar yang tersedia.
"Jika bicara Malang Raya, tingkat okupansi hotel di wilayah ini hingga dua hari mendatang diprediksi berkisar antara 90 hingga 95 persen," katanya dikutip dari suarajatimpost.com jejaring media suara.com, Senin (24/04/2023).
Wisata buatan di Kota Batu, lanjut Hudiono, memang cocok untuk berlibur bersama keluarga, karena lebih ramah anak, serta orang tua dapat mencicipi kuliner di resto atau kafe yang ada di sekitar tempat wisata tersebut.
Sementara itu, informasi terkini agenda kunjungan Forkopimda Jatim pada beberapa daerah wisata yang mengalami kenaikan kunjungan wisatawan, sebagai berikut:
Pukul 08.00, Forkopimda Jatim berkumpul di Gedung Negara Grahadi, Surabaya. Selanjutnya, pada pukul 08.20 berangkat menuju Kebun Binatang Surabaya untuk melaksanakan tinjauan.
Baca Juga: Libur Lebaran di Ambon Maluku, Wisatawan Padati Pantai Natsepa untuk Makan Rujak
Selanjutnya, pukul 09.00 Forkopimda berangkat dari Kebun Binatang Surabaya menuju Mapolda Jatim. Dari titik ini, Forkopimda Jatim take off via Helikopter Aw 169 Polri, menuju Helipad Lapangan Parkir Museum Angkut, Kota Batu.
Berita Terkait
-
Tips Mengembalikan Semangat Bekerja Usai Libur Lebaran
-
7 Cara Segarkan Wajah Usai Kelelahan Mudik, Siap Balik Kerja dengan Kulit Glowing
-
Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Ratusan ASN Pemprov DKI Absen Tanpa Keterangan
-
Hitung-hitungan Gaji Lucky Hakim, Bupati Indramayu Keciduk Liburan ke Jepang Tanpa Izin
-
Mengenal Post-Eid Blues, Rasa Kesepian usai Libur Lebaran
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Wali Kota Malang Ingin Pindahkan 4 Sekolahan Ini dari Jalan Bandung
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial
-
Habbie, UMKM Telon Aromatik Terbaik Siap Ekspansi Pasar Global Bersama BRI
-
4 Wisata di Kawasan Cangar Ditutup Usai Longsor yang Hempaskan 2 Mobil