SuaraMalang.id - Lima kendaraan terlibat kecelakaan beruntun di ruas Jalan Tol Malang-Pandaan KM-77, Minggu (25/9/2022) petang. Kecelakaan ini sempat menimbulkan kemacetan panjang semalam.
Kendaraan yang terlibat kecelakaan ini meliputi dua mobil pribadi, bus AKDP (Antar Kota Dalam Provinsi) jurusan Malang-Surabaya PP, serta dua truk tangki. Kendaraan tersebut melaju dari arah sama.
General Manager Operasi Jasa Marga Pandaan-Malang, Indrawan Agustono, mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu.
"Benar ada kecelakaan di KM 77, masuk wilayah Lawang, Kabupaten Malang," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Senin (26/09/2022).
Indrawan menyebutkan, berdasarkan informasi yang diterima belum diketahui ada korban dalam kecelakaan itu.
"Info sementara di lapangan tidak ada korban jiwa. Nanti info detail akan kami sampaikan," katanya menambahkan.
Indrawan menambahkan, karena adanya kecelakaan itu, ruas tol arah Malang-Surabaya di Km 77 hanya bisa digunakan satu lajur.
"Dibuka satu lajur arah ke Surabaya dari Malang. Terjadi antrean dari dua lajur ke satu lajurnya," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Satlantas Polres Malang AKP Agnis Juwita Manurung mengatakan, hingga malam ini situasi di ruas jalan tol cukup lancar. Kecelakaan beruntun melibatkan Bus Restu dan Truk Tangki terjadi di KM 77+400 Tol Pandaan-Malang arah Surabaya.
Baca Juga: Siswa Asal Malang Berhasil Bikin Smart Aquarium
"Kecelakaan melibatkan 2 mobil pribadi, satu bus dan dua kendaraan tangki. Korban meninggal sudah dibawa ke RS Lawang Medika. Termasuk korban luka-luka," kata Agnis.
Agnis menjelaskan, lalu lintas sudah kembali normal dan lancar. Kendaraan terlibat kecelakaan sudah di derek.
"Situasi lalu lintas sudah normal, sudah lancar malam ini," ujarnya menambahkan.
Berita Terkait
-
Siswa Asal Malang Berhasil Bikin Smart Aquarium
-
Nelayan Pantai Kondangmerak Malang Tidak Melaut
-
4 Tempat Snorkeling Paling 'Aduhai' di Malang Selatan, Kalian Harus Coba..!
-
Polisi Buru Peracun Kucing di Perumahan Patraland Malang
-
Viral Kucing Mati Diracuni di Malang, Begini Penjelasan RT dan Patraland
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah
-
Kronologi Yai Mim Jadi Tersangka Pornografi, Ini Penjelasan Polresta Malang Kota
-
Cara Dinkes Kota Malang Antisipasi Superflu H3N2, Jangan Tunda-tunda Keluhan Kesehatan!
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka