SuaraMalang.id - Seorang perempuan bernama Elida Mikahe Putri (26), perempuan warga Jalan Raya Ploso Desa Losari Kecamatan Ploso Kabupaten Jombang Jawa Timur dibekuk polisi lantaran menculik bayi.
Elida menculik bayi umur 4 bulan bernama Zakia Jihan Kamelia di panti asuhan Al Hasan Desa Watugaluh Kecamatan Diwek, Minggu (12/6/2022). Ia menculik bayi itu menggunakan mobil Calya warna putih L 1318 MB.
“Saat ini yang bersangkutan sedang menjalani pemeriksaan. Bayi dalam keadaan selamat,” kata Kapolres Jombang AKBP Moh Nurhidayat, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Minggu (12/6/2022).
Nurhidayat menjelaskan, Sabtu (11/6/2022) sekitar pukul 16.00 WIB,Panti Asuhan Al Hasan didatangi seorang perempuan mengendarai mobil warna putih.
Baca Juga: Balita di Jombang Diberi Obat Expired oleh Petugas Puskesmas Bandar Kedungmulyo
Kepada penanggungjawab panti asuhan, Shohihah Izah (46), wanita misterius ini mengaku ingin bermain dengan anak-anak panti.
Shohihah tidak curiga. Wanita yang belakangan diketahui bernama Elida ini pun bermain dengan anak panti asuhan. Sejurus kemudian, pengasuh panti asuhan berpamitan untuk salat asar.
Nah, saat itulah Elida beraksi. Dia menggendong bayi di panti asuhan itu. Kemudian memasukkannya ke dalam mobil.
Elida kemudian tancap gas meninggalkan lokasi. Tentu saja, usai salat asar, Shohihan bingung. Karena tamu misterius di panti asuhan tersebut menghilang.
Bersamaan dengan itu, bayi bernama Zakia juga tidak ada di tempatnya. Shohihah sudah menanyakan kepada pengurus lain, namun semuanya tidak tahu.
Baca Juga: Warga Desa Gumukan Jombang Demo Memprotes Dugaan Pemotongan BLT
Hingga akhirnya peristiwa itu dilaporkan ke Polres Jombang. Korps berseragan coklat yang mendapat laporan itu langsung menindaklanjuti dengan melakukan pengejaran.
Berita Terkait
-
Dear Warga Jombang! Mudik Gratis Lebaran 2025 Dishub Dibuka, Ini Cara Dapat Tiket Mudik dan Balik
-
Mudik Gratis Lebaran 2025 ke Jombang: Rute, Jadwal, & Cara Daftar
-
Misteri di Balik Pembunuhan Mengerikan di Jombang, Kepala Korban Ditemukan Terpisah
-
Bencana Tanah Longsor di Jombang
-
Kartika Coffee, Suguhkan Kedamaian di Tengah Hiruk Pikuk Kota Jombang
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
Terkini
-
Bukan Malang atau Blitar, Venue Derbi Panas Arema FC vs Persebaya Dipindahkan
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya