SuaraMalang.id - Seorang warga negara Palestina kabur dari Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Surabaya di Raci, Pasuruan. Ia kabur menggunakan mobil petugas.
Deteni berinisial MDH itu bahkan sempat berkelahi lebih dulu dengan petugas sebelum akhirnya berhasil membawa kabur mobil petugas. Sampai saat ini keberadaannya sendiri masih dicari.
Saat ini pihak Kemenkumham berkolaborasi dengan TNI/ Polri untuk melakukan pencarian. Hal itu dibenarkan Kadiv Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Jatim Jaya Saputra.
"Telah terjadi pelarian deteni berinisial MDH sekitar pukul 12.00 WIB siang ini," ujar Jaya, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Selasa (04/01/2022.
Baca Juga: Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini 10 Potret Athalla Putra Arie Untung dan Fenita Arie
Untuk kronologisnya, Jaya mengatakan pelarian deteni berinisial MDH itu berawal saat petugas hendak melakukan penguncian blok hunian.
Sesuai SOP yang ada, petugas mengontrol tiap blok dan petugas berada di lorong blok deteni. "Awalnya situasi kondusif dan aman," ujarnya.
Namun beberapa saat kemudian, deteni asal Palestina itu mengambil jemuran dan tiba-tiba lari keluar blok dan berusaha mengambil motor petugas.
Saat perebutan motor, perkelahian terjadi antara deteni MDH dan petugas. Sesaat setelah sampai di bagian depan Rudenim, deteni MDH merusak tempat penyimpanan kunci mobil.
Dia lalu mengambil mobil yang ada di garasi. Deteni berusia 41 tahun itu melarikan diri dengan menabrakkan mobil berkali-kali ke pintu pagar.
Baca Juga: Israel Perintahkan Bangunan Warga Palestina Dibongkar, Termasuk Masjid di Area C
"Saat ini kami telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian maupun TNI untuk pencarian," terang Jaya menambahkan.
Berita Terkait
-
Ratusan Polisi Jaga Aksi Bela Palestina di Kedubes AS, Kapolres Jakpus Larang Anak Buah Bawa Senpi
-
Di Forum Parlemen, Puan Tegas Tolak Relokasi Warga Palestina: Gaza Itu Rumah Mereka
-
Muzani Ungkap Cara Prabowo Persiapkan Kemerdekaan Palestina: Evakuasi Tenaga Medis-Pendidik ke RI
-
Serangan Udara Terbaru Israel di Gaza Tewaskan Puluhan Warga Sipil, Gencatan Senjata Masih Mandek
-
Tunggu Perintah Prabowo, RI Siap Evakuasi Warga Gaza: Pangkal Pinang jadi Lokasi Penampungan!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling