SuaraMalang.id - Bupati Jember Hendy Siswanto menemui langsung Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan di Kantor Kemenko Maritim dan Investasi, Jakarta, Jumat (8/10/2021) sore. Bupati Hendy meminta vaksin COVID-19 yang ketersediannya telah habis di wilayah Jember.
"Kami melakukan kunjungan kerja ke Kemenko Bidang Maritim dan Investasi dengan membawa misi soal penyediaan vaksin COVID-19 untuk warga Jember," kata Hendy mengutip dari Antara, Sabtu (9/10/2021).
Ia melanjutkan, juga membahas tentang situasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jember dari level 1 yang tiba-tiba kembali masuk ke level 3 beberapa hari lalu. Penyebabnya karena rendahnya cakupan vaksinasi.
"Peraturan pemerintah terbaru menyatakan bahwa daerah yang masuk level 1 minimal harus mencapai target 50 persen dari jumlah warga yang tuntas divaksin, sedangkan capaian vaksinasi Jember sekitar 30 persen," tuturnya.
Baca Juga: Pengangguran di Jember Bertambah 67.448 Jiwa
Sehingga momentum bertemu Menko Luhut Binsar Pandjaitan tersebut dimanfaatkan betul untuk berkoordinasi situasi yang terjadi di Jember, terutama kendala berkaitan dengan ketersediaan vaksin.
Hal tersebut direspons positif oleh Menko Luhut yang langsung berkoordinasi dengan Kemenkes guna segera menyediakan 500 ribu vaksin dosis 1 untuk mempercepat pencapaian target vaksinasi warga di Jember agar kembali masuk PPKM Level 1.
"Alhamdulillah, laporan kami soal kondisi dan situasi pandemi di Jember langsung mendapat respons dari bapak Menko Marvest," katanya.
Selain berkoordinasi tentang penanganan COVID-19, Bupati Jember juga sempat membahas banyak hal termasuk masalah ekonomi dan potensi investasi di Kabupaten Jember.
Bupati Jember rencananya berada di Jakarta sampai Minggu (10/10) untuk menyelesaikan beberapa agenda koordinasi dengan pihak kementerian dan pemangku kepentingan pusat. (Antara)
Baca Juga: Kasus Dugaan Pungli Oknum Wakil Kepala Dusun di Jember
Berita Terkait
-
Stasiun Balung, Jejak Warisan Kolonial yang Pernah Ramai Kini Terbengkalai
-
Daftar Vaksin Rekomendasi Sebelum Menikah, Calon Pengantin Wajib Tahu!
-
Mengenal Pegon, Kendaraan Tradisional Mirip Pedati yang Ada di Ambulu Jember
-
Teknologi Drone Jerman Jadi Solusi Distribusi Obat dan Vaksin di Pelosok
-
Kasus HFMD Melonjak Pada Anak-anak di 2024, Vaksin EV71 Dapat Menjadi Solusi Pencegahan
Tag
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
Pernikahan Dini di Malang Turun Drastis, Tapi Kedungkandang Masih Rawan
-
Pengendara Motor Luka Parah, Yaris Ringsek Usai Tabrakan di Flyover Kedungkandang
-
Minta HP Tak Dituruti, Anak Tega Habisi Nyawa Ibu
-
Bansos di Kota Malang Ditunda Saat Pilkada, Kecuali Bantuan Bencana
-
Pisah Ranjang 1,5 Tahun, Suami di Blitar Tega Bacok Istri Depan Anak Balita