SuaraMalang.id - Penyanyi Lucas WayV menjadi sorotan publik pasca seorang perempuan yang mengklaim sebagai mantan pacarnya membongkar sisi lain sang idola. Dia menyebut Lucas punya sikap gaslighting.
Terlansir pada pemberitaan Koreaboo pada Rabu (25/8/2021), akun @ooooshiiim membuat thread panjang tentang hubungannya dengan Lucas WayV di Twitter.
Pada utas itu, pemilik akun juga menguatkan tuduhannya dengan mengunggah tangkapan layar isi chat (percakapan) antara dirinya dengan lelaki yang juga personel NCT tersebut.
Dia membeberkan, bahwa Lucas memintanya untuk memesan kamar hotel. Tak hanya itu, dia menyebut pelantun Kick Back itu sering minta dibelikan pakaian dari brand mahal.
Baca Juga: SM Entertainment Buka Suara Soal Skandal Gaslighting Lucas WayV
Lucas juga sering meminta dibelikan rokok. Menurut perempuan itu, sang idol beralasan tidak bisa membeli rokok sendiri lantaran statusnya sebagai public figure.
Semua permintaan Lucas itu dibayar memakai uang pribadi dan membuat si pemilik akun merugi. Si perempuan juga mengaku kalau hubungan itu awalnya terjadi lantaran Lucas menghubunginya lebih dulu.
Kecurigaan fans
Para penggemar curiga bahwa kisah gaslighting Lucas mengada-ngada. Pasalnya mereka menemukan bukti rekaman audio yang diberikan korban, sebetulnya dikirimkan oleh Lucas kepada para penggemar lewat Bubble.
Mereka menuduh bahwa rekaman itu sengaja diedit untuk menjatuhkan nama baik Lucas.
Baca Juga: Kronologi Skandal Kencan Lucas WayV, Dituding Morotin Mantan Pacar hingga Selingkuh
Fansite Lucas tutup
Salah satu basis penggemar terbesar Lucas WayV yakni LUCAS CNFC (Chinese Fanclub) mendadak mengundurkan diri setelah skandal ini naik kepermukaan. Bahkan mereka membatalkan proyek ulang tahun untuk Lucas.
"Halo semuanya, tim admin LUCASCNFC telah mengundurkan diri secara keseluruhan, mulai hari ini. Jika ada yang ingin mengambil alih, Anda dapat mengirimkan pesan pribadi kepada kami," katanya.
"Mengenai dukungan ulang tahun dari sebelumnya, pengumpulan dana sudah ditutup. Kami akan mengembalikan semua dana kepada semua orang dalam waktu 48 jam, jadi harap perhatikan dan periksa. Terakhir, kami berharap yang terbaik untuk semua orang," sambungnya lagi.
Muncul korban lain
Tidak hanya satu perempuan yang membuat postingan tersebut. Ternyata juga muncul dua korban lain. Mereka rupanya mengalami hal serupa. Menurut mereka, Lucas pintar dalam berbicara hingga membuat pasangannya jatuh ke dalam pesonanya.
Saat itu, Lucas dikatakan selalu menyebut hanya menjalani hubungan dengan satu orang. Namun, kenyataannya disebut dia juga bermesraan dengan gadis lain. Mereka juga menyertakan bukti berupa potret Lucas saat tidur dan minum bersamanya.
Tanggapan SM Entertainment dan Label V
Pihak agensi Lucas baik itu SM Entertainment maupun Label V belum buka suara mengenai masalah tersebut hingga sekarang. Keduanya juga enggan menjawab saat dimintai konfirmasi.
Berita Terkait
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Ten NCT Pancarkan Pesona Tak Terkendali di Lagu Comeback Terbaru 'Stunner'
-
Dari Vibe Sweet Hingga Dark, Intip Highlight Medley Album Ten NCT 'Stunner'
-
Bikin Penasaran! Ten NCT Tampil Misterius di Intro Film Album 'STUNNER'
-
Ten NCT Umumkan Perilisan Mini Album ke-2 dan Konser Solo, Catat Tanggalnya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat