SuaraMalang.id - Warganet dihebohkan kasus fetish mukena di Malang, Jawa Timur. Para korban mayoritas model cantik, satu persatu buka suara.
Terbaru, terduga pelaku berinisial D belakangan diketahui bernama Dimas Alvian mengunggah video klarifikasi di media sosial. Dia memberanikan diri tampil di publik dan memberikan klarifikasi atas peristiwa yang menggemparkan dunia maya itu.
Klarifikasi tersebut terdapat dalam sebuah unggahan video di akun instagram @dimasalvian20.
“Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, saya Dimas Alvian. Saya meminta maaf yang sebesar-besarnya atas peristiwa yang terjadi. Dan saya mengaku sangat bersalah telah menyebarkan dan tidak meminta izin pada model yang bersangkutan,” ujar pria yang mengenakan kaos hitam dan berkacamata tersebut.
Baca Juga: Korban Dugaan Kasus Fetish Mukena Diminta Segera Lapor Polisi
Dia juga mengatakan bahwa foto-foto model itu murni hanya untuk konsumsi pribadi, tidak dijual di manapun.
“Dan saya mau mengklarifikasi bahwa foto tersebut adalah untuk konsumsi saya pribadi tidak dijual di manapun dan hanya untuk konsumsi saya pribadi. Kurang lebihnya mohon maaf, terimakasih,” lanjutnya.
Dia juga berjanji akan menghapus smua foto yang ada di leptopnya.
“Saya meminta maaf kepada semua korban saya dan saya akan menghapus semua foto yang ada di laptop saya,” tutupnya.
Sontak saja, unggahan yang sudah dilihat oleh 7 ribu akun tersebut dibanjiri oleh komentar warganet.
Baca Juga: Terungkap! Ada 10 Model Diduga Korban Fetish di Malang
“Oala mas mas ayolah sadar diri. Baik banget di chat eh ternyata. Tolong ya mas dimas dihapus semua foto yg ada termasuk sy sbg korban dan semua model disini. Gak nyangka sama sekali mempunyai gangguan sprt ini. Aku harap cepet sadar ya, Ingat dosa ,” ujar @_am**
“mmng korban di iming2i apa sampai mau sih..? [nanya],” ucap @fach**
“oalaahhh *utisss keknyaa otaknyaa,” timpal @dogi***
“Ga disalahgunakan kok smpe ada akunnya di twitter, iki ancen wes salag ra ngaku,” kata @esa**
“Malu"in kota malang.. C*k.. Go***kkk,” ujar @vica**
“Otaknya setengah sendok teh any*ng,” kata @dind**
“SAMPAH,” kata @angg**
Dalam akun tersebut, dia juga menyampaikan bahwa akun @Griya_mukena_malang telah direport dan bukan dihapus. Akun dia sebelumnya @alvian_dimass juga dihack, sehingga dia tidak bisa memberikan klarifikasi di akun tersebut.
Diberitakan sebelumnya, dunia maya dihebohkan oleh sebuah pengakuan seorang wanita yang mengaku menjadi korban ‘fetish mukena’ berkedok foto katalog online shop (olshop). Wanita yang juga merupakan seorang model itu membagikan ceritanya melalui sebuah utas di Twitter dengan akun @jeehantz.
Dia menuliskan utas tersebut dengan judul “Fetish Mukena: Pelecehan Foto Berkedok Olshop”.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
-
Saatnya Staycation dengan Keluarga, Swiss-Belinn Malang Cuma 5 Menit dari Malang Town Square dan Transmart MX Mall
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Selebgram Blitar Ditangkap Polisi, Promosi Judi Online di Medsos
-
Tragis! Pemotor CBR 250 Tewas Tertabrak Truk di Simpang Tiga Blimbing
-
Malang Tempo Dulu Bakal 'Comeback'? Ini Janji Calon Wali Kota Wahyu Hidayat
-
Heboh! Banner Satire 'Pilih Saya Residivis' Gegerkan Pilkada Kota Malang
-
Gerebek Kontrakan di Lawang, Polisi Sita 65 Paket Sabu Siap Edar