Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Kamis, 17 Juni 2021 | 20:34 WIB
Ninik Pratiwi, istri kedua dokter Husnu di Jombang [Foto: Beritajatim]

"Luka lebam itu bukan karena pukulan. Tapi tarik-menarik antara keduanya. Ninik itu memakai sepatu berhak tinggi, mungkin dia terpeleset. Kalau tidak percaya, ada videonya. Tidak ada pemukulan, tidak ada pengeroyokan," kata Husnu ketika ditemui terpisah.

Namun demikian, Husnu mengaku bahwa dirinya sudah dua bulan tidak pernah ke rumah Ninik. Bahkan ketika lebaran, keduanya juga tidak bertemu. Akan tetapi Husnu tetap memberikan nafkah rutin tiap bulan, termasuk memberikan uang untuk dua anaknya guna keperluan sekolah.

"Nah, maunya Ninik itu saya disuruh mengasuh anak setiap hari Selasa dan Jumat. Makanya saya disodori surat perjanjian hak pengasuhan anak. Tapi itu tidak mungkin. Bukannya saya tidak mau, saya tidak ada waktu," kata dokter berparktik di RSUD Jombang dan RSPMC Jombang ini.

Terlepas dari itu semua, Husnu siap jika dipanggil Polres Jombang terkait laporan istri sirinya itu. "Kalau memang dipanggil polisi, saya siap," lanjutnya.

Baca Juga: Bertarung dengan Beruang, Pria Tua di Pasaman Barat Luka-luka

Sementara itu Kasat Reskrim Polres Jombang AKP Teguh Setiawan membenarkan adanya laporan dari Ninik. Yakni, laporan itu masuk pada Selasa (15/6/2021). Teguh tak berkomentar panjang. Dia hanya mengatakan bahwa kedua belah pihak belum dimintai keterangan. "Belum kita panggil. Penyidiknya masih cuti," katanya singkat.

Load More