SuaraMalang.id - Penampilan seorang pedagang sayur ini mencuri perhatian emak-emak langganannya. Betapa tidak, setelan pakaiannya cukup necis hingga tak ada yang menyangka bahwa pria itu adalah seorang tukang sayur.
Video aktivitasnya menjual dagangan pun viral di sosial media. Salah satunya diunggah oleh akun Instagram @suarasemangat.
Dalam video itu, tampak si tukang sayur yang bernama Wahyu tersebut sedang menawarkan jualannya kepada seorang ibu-ibu.
Hari itu ia memakai setelan kemeja berwarna putih dan celana hitam. Tak lupa, ia juga memasang sabuk dan dasi hitam sebagai pelengkap penampilannya.
Baca Juga: Gunung Semeru Masih Level II, Waspadai Potensi Lahar Dingin
Sebuah penampilan yang cukup eksekutif bagi seorang tukang sayur yang harus berkeliling kampung seharian.
Bukan hanya tampilannya saja, cara dia menawarkan barang-barang jualannya pun terkesan halus.
Si ibu pelanggan yang sedang menawar dagangannya pun hanya tersenyum sungkan saat Wahyu menjelaskan harga-harganya dalam bahasa Jawa krama.
Wahyu disebut sering berkeliling menjual sayuran di kawasan Desa Karangsari, Sukodono, Lumajang.
Aksi dan penampilan tak biasa dari tukang sayur tersebut kontan membuat warganet takjub.
Baca Juga: Viral Ibu-Ibu ini Kompak Nobar Sinetron Ikatan Cinta Pakai Baju Senada!
"Santunnya diaa," komentar @nurul******.
"Siapa tahu jadi bos market fresh," tulis @adi***** mendoakan.
"Kereeen" puji beberapa warganet.
"Semoga rezeki semakin lancar mas," tulis @ackrom*****.
Berita Terkait
-
Viral Momen Ibu-ibu di Palembang Protes, Antre Lama Cuma Dapat Rendang Dua Iris dari Richard Lee
-
Berkah Ramadan: Perajin Lumajang Kebanjiran Order Lukisan Bakar Kaligrafi
-
Siapa Neneng Rosdiyana? Ibu-Ibu Facebook Pengambil Alih 'Marxisme Indonesia' Ternyata Bukan Sekadar Pengen Viral
-
Dari Sepeda ke Dapur: Peran Tukang Sayur dalam Kehidupan Ibu-ibu
-
Gunung Semeru Erupsi Beruntun, Hembuskan Abu Vulkanik Setinggi 700 Meter
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling